Ingin tahu rekomendasi jenis lampu tidur estetik yang sedang populer saat ini? Selain itu, juga dapat membantu tidur menjadi lebih nyenyak, dengan tampilan yang minimalis.
Tidur merupakan aktivitas yang alami yang dilakukan manusia pada malam hari. Tidur yang berkualitas harus didukung oleh suasana yang menenangkan.
Penggunaan lampu tidur pada ruangan kamar, merupakan salah satu faktor yang membantu dalam mewujudkan kualitas tidur penghuninya.
Lampu tidur dengan pencahayaan yang cenderung gelap, tidak memunculkan distraksi, adalah lampu yang tepat untuk menemani tidur Anda.
Terdapat berbagai jenis lampu tidur aesthetic yang direkomendasikan, yang bisa menciptakan efek nyaman dan menenangkan agar tidur semakin nyenyak.
Syarat Lampu Tidur Sehat
Kualitas tidur yang baik tentunya dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan Anda. Maka dari itu, suasana tidur harus dibuat senyaman mungkin agar bisa nyenyak.
Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam menciptakan suasana nyaman tersebut adalah penggunaan lampu tidur yang disarankan, yaitu sebagai berikut:
Pencahayaan yang Hangat dan Lembut
Lampu tidur yang sebaiknya digunakan adalah yang menghasilkan cahaya lembut dan hangat. Hal tersebut dapat membantu merangsang produksi hormone melatonin.
Hormon tersebut dapat mengatur siklus tidur Anda, dan mempersiapkan kondisi tubuh untuk tidur. Tidur menjadi lebih tenang, nyaman, dan nyenyak.
Pengaturan Intensitas Cahaya
Ketika pergi ke toko furniture, pilihlah lampu tidur yang dapat diatur intensitas cahayanya secara mudah.
Pastikan, saat malam hari tiba, cahaya lampu tidur tersebut dapat diatur sesuai dengan preferensi tidur Anda.
Filter Cahaya Biru
Pastikan juga Anda memilih lampu tidur yang memiliki filter cahaya biru. Cahaya biru dikatakan dapat menghambat produksi hormon melatonin yang dapat mengganggu tubuh.
Lampu tidur yang dilengkapi filter cahaya biru, bisa mengurangi dampak tersebut, sehingga menimbulkan tidur yang berkualitas.
Hindari Penggunaan Gadget
Pastikan ketika sudah berbaring di ranjang tidur, Anda tidak menggunakan gadget secara berlebihan. Hal ini dapat menimbulkan distraksi yang mengganggu waktu tidur Anda.
Penggunaan Tirai
Agar cahaya alami dari luar jendela tidak mendistraksi pencahayaan lampu tidur dalam ruangan, maka penggunaan tirai di area kamar tidur bisa dilakukan untuk kamar yang lebih gelap.
Jenis – Jenis Lampu Tidur Populer
Kamar tidur adalah tempat beristirahat setelah melakukan segudang aktifitas seharian penuh. Selain tempat tidur yang nyaman, pencahayaan di area kamar ini harus diperhatikan.
Usahakan tidak menggunakan lampu dengan cahaya yang terlalu terang. Anda bisa menggunakan beberapa jenis lampu tidur populer sebagai berikut:
Lampu Tidur Warna Pastel
Beberapa warna lampu tidur ada yang berwarna biru muda atau hijau muda. Kedua warna tersebut, dapat memberikan efek menenangkan dan menciptakan suasana lebih nyaman di kamar tidur.
Warna lampu tidur seperti ini juga dapat disesuaikan dengan suasana hati Anda. Anda bisa mengatur cahaya pastel yang paling disukai, agar membuat tidur lebih nyaman.
Lampu Tidur LED
Jenis lampu tidur selanjutnya adalah lampu LED. Lampu ini memiliki bentuk yang cukup beragam, seperti bentuk bohlam, hingga berbentuk lampu duduk biasa.
Cahaya lampu LED juga dikenal dapat menambah kenyamanan suasana di kamar tidur. Cahayanya cenderung gelap dan memberikan efek yang cantik pada ruangan kamar tidur.
Lampu Projector
Lampu tidur yang satu ini, selalu dicari di toko online karena keunikannya yang dapat menciptakan efek galaksi pada ruangan kamar tidur.
Lampu projector ini menghasilkan proyeksi cahaya yang memang cocok dan mendukung suasana tidur Anda. Mata tidak terlalu silau dan cahayanya cenderung gelap.
Lampu Tidur Dinding
Anda yang memiliki kamar dengan ukuran kecil, penggunaan jenis lampu dinding untuk menemai tidur sangat disarankan.
Selain lebih menghemat space di ruangan kamar, lampu dinding berukuran kecil atau besar juga memiliki cahaya yang cukup gelap, sehingga tidak mengganggu tidur Anda.
Lampu Tidur Karakter
Jenis lampu tidur karakter sangat cocok menjadi teman tidur buah hati Anda. Lampu ini unik dan lucu, dibuat menjadi berbagai karakter yang bisa menyala saat malam hari.
Selain menjadi dekorasi dan pajangan di kamar anak, jenis lampu aesthetic ini juga memiliki pencahayaan yang nyaman untuk mereka tidur dengan lebih nyenyak.
Lampu Tidur Gantung
Berbeda dengan jenis lampu tidur yang diletakan di meja atau di dinding kamar, lampu tidur gantung biasanya diletakan di langit-langit kamar ruangan tidur.
Pencahayaan yang dihasilkan lampu gantung lebih merata ke seluruh ruangan, sehingga tidak membuat ruangan tidur terlalu terang dan cenderung nyaman.
Lampu Tidur Meja
Jika di ruangan kamar tidur Anda, tepatnya di sebelah kanan dan kiri ranjang tidur diletakan meja, lampu tidur meja menjadi furniture wajib yang diletakan di atasnya.
Penggunaanya akan lebih mudah dan praktis, serta lebih ringan dibandingkan jenis lampu lainnya. Anda bisa menyalakan dan mematikan lampu ini dengan mudah dan cepat.
Lampu Tidur Jam
Lampu tidur jam memiliki ukuran yang lebih besar, dibandingkan lampu tidur dinding dan lampu tidur meja yang biasa digunakan.
Desain lampu tidur jam juga cenderung minimalis, dengan penunjuk waktu di dalamnya. Pencahayaan pada lampu ini bisa diatur tingkat kecerahannya.
Rekomendasi Lampu Tidur tanganketiga
Variasi lampu tidur yang telah dibahas di atas, merupakan beberapa jenis lampu yang memang sedang populer saat ini.
tanganketiga, sebagai salah satu toko furniture online di Kuningan, memproduksi beberapa rekomendasi lampu tidur yang nyaman dan dapat membuat tidur lebih nyenyak.
Sedang mencari lampu tidur gantung yang unik, kami memiliki Anker lamp yang terbuat dari material besi dengan desain yang klasik.
Lampu tidur meja mungkin akan menjadi lebih praktis dan juga sebagai dekorasi meja tidur Anda. Kami memiliki Curved Desk Lamp dengan desain warna putih yang minimalis.
Anda suka dengan lampu tidur karakter yang memiliki pencahayaan redup tapi tetap nyaman? Koleksi kami Marquee Cat Lamp yang berbentuk kucing lucu, untuk lampu tidur kamar yang nyaman.
Selain menjual jenis lampu tidur aesthetic di atas, tanganketiga juga melayani jasa desain interior desain, jasa renovasi rumah, hingga jasa kitchen set berkualitas.
Urusan furniture unik dan rumah idaman, konsultasikan saja secara gratis bersama tanganketiga sekarang!